MEDAN, SUMUTCENTER.COM — Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, hadir di tengah para pelajar SMP Negeri 26 Medan untuk memberi semangat dan motivasi, Jumat (12/9/2025). Dalam acara sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba yang digelar Pemko Medan melalui Badan Kesbangpol, Rico berbicara dengan gaya hangat layaknya seorang ayah.
Ia memulai dengan bertanya kepada para siswa tentang apa yang mereka ketahui soal narkoba. Beberapa mampu menyebutkan jenisnya, sementara yang lain masih belum paham. Rico kemudian menjelaskan secara sederhana bahwa narkoba adalah narkotika, psikotropika, dan zat adiktif yang bisa merusak otak dan menghancurkan masa depan.
“Kalau ada yang menawarkan narkoba, kalian harus berani menolak. Jangan biarkan masa depan kalian hancur,” pesan Rico penuh perhatian.
Dalam kesempatan itu, ia juga memanggil beberapa siswa untuk mengungkapkan cita-cita mereka. Ada yang ingin menjadi prajurit TNI, ada pula yang bercita-cita menjadi presiden. Rico menegaskan bahwa tak ada yang mustahil diraih asalkan rajin belajar dan menjauhi narkoba.
Suasana pertemuan berlangsung akrab dan penuh semangat. Para siswa tampak gembira bisa berinteraksi langsung dengan Wali Kota dan berjanji untuk menjauhi narkoba demi meraih mimpi mereka. (Abd Halim)
Tinggalkan Balasan